Bangka , Fakta liputan.com-
Gerakan dukungan terhadap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka nomor urut 1, Mulkan dan Ramadian makin meluas dalam menyonsong Pilkada Kabupaten Bangka pada 27 November 2024 mendatang.
Dukungan tersebut kembali datang dari Gerakan Mahasiswa Sepintu Sedulang (GEMILANG) yang secara gamblang menyampaikan siap mensukseskan dan memenangkan pasangan calon yang dikenal dengan slogan MAPAN tersebut.
"Kita sudah berembuk dan sepakat menjatuhkan pilihan kepada pasangan MAPAN untuk memimpin Pemerintahan Kabupaten Bangka selama 5 tahun ke depan," ujar Adhika Adriansyah selaku Ketua Umum GEMILANG saat diwawancarai di Warkop Qite Sungailiat pada Rabu, 30/11/2024.
Menurut Adhika, momentum Pilkada ini tidak boleh terlewatkan begitu saja karena saat ini banyak sekali polemik yang terjadi di Kabupaten Bangka dan tak kunjung selesai.
"Kabupaten Bangka ini sudah terlalu banyak cobaan dan tidak ada solusi yang hadir dari pemimpin saat ini sehingga kami meyakini Bupati definitif lah yang mampu menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada," ujar Adhika.
Sejatinya, Adhika mengatakan bahwa pasangan MAPAN sudah teruji dalam memimpin Kabupaten Bangka sehingga tak ada yang perlu diragukan untuk menjatuhkan pilihan kepada mereka.
"Mereka sangat dekat dengan masyarakat dan tidak ada satupun kelompok masyarakat, organisasi bahkan partai politik sekalipun yang tidak diajak beliau untuk membangun Bangka ini. Jalan kita yang tadinya banyak hancur perlahan diperbaiki.
Lampu jalan kita dibangun agar masyarakat aman dalam berkendara saat malam hari, dll. Selain itu, dalam kondisi terburuk sekalipun beliau tidak pernah mengorbankan masyarakatnya seperti saat masa covid kemarin tidak ada kebijakan pemotongan TPP ASN dan gaji honorer. Maka, tidak alasan ragu untuk memilih mereka," sambung Adhika.
Lantas, Adhika menghimbau kepada seluruh kalangan masyarakat khususnya kalangan milenial dan zilenial untuk berpartisipasi membangun Kabupaten Bangka dengan diawali memilih pasangan MAPAN sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bangka 2024 - 2029.
"Mari seluruh pemuda-pemudi Bangka, jernihkan pikiran dan mantapkan hati untuk memilih pasangan MAPAN ini! Dengan begitu, ini akan menjadi awal bagi kemajuan Kabupaten Bangka. Pasalnya, jika pilkada ini sukses dan terpilih pemimpin definitif maka tidak ada pemilihan ulang yang akan menghamburkan uang daerah ataupun negara. Selain itu, program pemimpin terpilih akan segera berjalan pasca dilantik. Dengan demikian, kita pun bisa ikut bergotong royong dalam setiap kebijakan dan merasakan manfaatnya," himbau Adhika.
Terakhir, Adhika menegaskan bahwa pihaknya saat ini terus bergerak untuk sebanyak mungkin menggalang suara pemilih muda dengan pendekatan yang tentunya berbeda dengan pendekatan kepada masyarakat pada umumnya.
"Pasangan MAPAN sangat peduli dengan masa depan anak muda kita. Kami pun dipercaya untuk konsen dalam sosialisasi program di bidang pendidikan dan wirausaha. Program ini tentu erat menyasar anak muda dan pelajar. Tidak boleh lagi ada yang tidak bisa sekolah atau kuliah karena kendala biaya.
Selain itu, anak muda kita dari sekarang harus terpacu untuk berwirausaha agar menjadi pemuda yang mapan dan mandiri. Kami sudah menyusun strategi untuk membawa teman-teman kita ini satu suara. Kami yakin dengan gotong royong dan konsisten bergerak maka jalan menuju kemenangan akan lebih terbuka lebar!" tutup Adhika.
(Eqi)