Semarak Hari Bhayangkara ke-78, Mini Soccer Kapolda Lampung Cup Memasuki Babak 8 Besar

Nature



Semarak Hari Bhayangkara ke-78, Mini Soccer Kapolda Lampung Cup Memasuki Babak 8 Besar

Sabtu, 22 Juni 2024, Juni 22, 2024

faktaliputan.com
Bandar Lampung - Kompetisi Mini Soccer Kapolda Lampung Cup dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 telah memasuki babak delapan besar. 

Babak 8 besar Mini Soccer Kapolda Lampung Cup dibagi dalam tiga kategori, Satuan Kerja (Satker), instansi, dan umum. 

Delapan tim terbaik kategori satker meliputi Brimob dan Polres Lampung Selatan di grup A, Polres Mesuji dan Polres Tanggamus (grup B), Dit Samapta dan Polres Pringsewu (grup C), serta Polres Lampung Utara dan Polres Lampung Tengah (grup D).

Kategori instansi HK dan Kanwil Kemenkuham (grup A), GGF dan Bank BRI (grup B), Gudang Garam dan Pelindo (grup C), serta Polda Lampung dan PLN (grup D). 

Kemudian kategori umum meliputi Bhayangkara FC, Electric PLN, Elyubi FC, dan Beringin Raya FC. 

"Babak 8 besar ini adalah hasil penyaringan dari 45 tim total peserta Liga Mini Soccer Kapolda Lampung Cup," ujar Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik, Jumat (21/6/2024). 

Lebih lanjut jadwal pertandingan babak 8 besar ini bakal digelar di Lapangan Mini Soccer Mapolda Lampung pada 24-26 Juni 2024.

Sedangkan untuk babak semifinal dijadwalkan berlangsung pada 6-7 Juli 2024, lalu perebutan posisi peringkat ketiga di 13-14 Juli 2024.

"Untuk babak final akan segera dijadwalkan," ucap Umi. 

Umi menambahkan, pihak Polda Lampung mengundang masyarakat untuk menyaksikan secara langsung kompetisi Liga Mini Soccer Kapolda Lampung Cup tersebut, sekaligus mendukung tim kebanggaannya masing-masing. 

"Silahkan saksikan dan dukungan langsung tim masing-masing, mari kita meriahkan ajang kompetisi Mini Soccer Kapolda Lampung Cup ini," tandasnya.



Red (Didi iskandar)

TerPopuler