Pemerintah Desa (Pemdes) Sumber Makmur Salurkan BLT DD Kepada 26 KPM

Nature



Pemerintah Desa (Pemdes) Sumber Makmur Salurkan BLT DD Kepada 26 KPM

Kamis, 04 April 2024, April 04, 2024

Banyuasin Faktaliputan.com Sebanyak 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima Bantuan langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahun 2024 yang di bagikan langsung oleh Kepala Desa Sumber Makmur Kecamatan Muara Padang Kabuputan Banyuasin Sumatera Selatan
Disampaikan Kepala Desa Sumber Makmur Nurmawi mengatakan kepada awak media faktaliputan.com pada kamis, (4/4/24) syukur allhamdulilah pada hari ini pemerintah desa sumber makmur telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahun anggaran 2024
Bantaun Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) ini kami salurkan kepada yang berhak menerimanya,dalam katagori yang memang benar benar membutuhkannya seperti lansia dan miskin ekstrem,tuturnya.

Lebih lanjut Nurmawi juga menjelaskan penyaluran BLT DD langsung kita bagikan selama tiga bulan langsung,terhitung di periode bulan januari,february dan maret.

Besaran dana yang di terima masyarakat yaitu Rp 300 000,- (tiga ratus ribu rupiah) dan kita bayarkan langsung 3 bulan jadi Total masyarakat menerima Rp 900 000,- (sembilan ratus ribu rupiah) per KPM.

Nurmawi juga berpesan kepada masyarakat yang mendapatkan BLT DD ini,pergunakanlah sebaik baik mungkin,karena sebentar lagi kita akan mengadapi hari raya idul fitri pergunakan lah apa yang menjadi kebutuhan kita yang utama harapnya.

Turut hadir pada penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa,Pihak Kecamatan Muara Padang,Babhinsa,Babhinkatimas,pendamping Desa,Dpd,dan Seluruh Perangkat Desa Sumber Makmur. (Kardi)

TerPopuler